Tingkah laku si Steve Jobs − seorang CEO sebuah perusahaan sebesar Apple, Inc. − semakin lama semakin kaya anak kecil.
Untuk menjaga kesombongannya tetap terpelihara, dia tidak mau mengakui bahwa iPhone 4 adalah sebuah produk gagal. Untuk “menyangkal” berita/laporan/kritikan/keluhan yang banyak beredar tentang berkurang atau hilangnya sinyal iPhone 4 jika digenggam dengan cara yang lazim/umum, yaitu di bagian bawah kiri badan ponsel, dia menampilkan gambar-gambar dan video dari smartphone-smartphone merek lain yang “katanya” sinyalnya juga berkurang dengan cara digenggam di lokasi tertentu.